Senin, 19 Agustus 2019

5 Makanan Khas Kota Surabaya yang Enak

Surabaya bukan hanya menjadi salah satu kota terbesar di Indonesia, tapi juga menjadi surganya pecinta kuliner. Beragam masakan dengan rasa yang variatif bisa dengan mudah kamu temukan di setiap sudut kota Surabaya. Yang lebih spesial lagi, makanan khas Surabaya jumlahnya bisa sampai puluhan.
Maka dari itu, berwisata kuliner di Surabaya tidak akan bisa dijalani hanya dalam waktu satu hari. Butuh setidaknya seminggu untuk kamu bisa mencicipi beragam menu makanan khas Surabaya di berbagai sudut, mulai dari restoran ternama, resto, bistro dan kafe, hingga warung makan pinggir jalan, atau bahkan hanya berbentuk kedai kecil di gang yang sempit atau malah sekadar dipikul.
Namun, jika kamu tidak memiliki banyak waktu berwisata kuliner di Kota Pahlawan, tidak ada salahnya melihat daftar makanan khas Surabaya yang layak masuk dalam daftar prioritas untuk, setidaknya, dicicipi. 
1. Sego Sambel Mak Yeye

Hasil gambar untuk gambar Sego Sambel Mak Yeye surabaya
Kalau mau mencoba kuliner pedas khas Surabaya, kunjungi saja Sego Sambel Mak Yeye di daerah Jagir, Wonokromo, yang buka menjelang tengah malam dan tutup saat subuh. Karena kekhasan rasa dan pedas, serta condiment yang ada, kamu mungkin harus antri selama beberapa waktu untuk bisa mendapatkan sepiring nasi sambel dengan ikan pari sebagai lauk utamanya. 

2. Lontong Balap Garuda Pak Gendut

Hasil gambar untuk gambar  Lontong Balap Garuda Pak Gendut surabaya

ontong balap Pak Gendut adalah salah satu bukti nyata hasil dari kerja keras, konsistensi dan kearifan lokal karena kini hidangan mereka adalah salah satu kuliner paling melegenda di Surabaya. Berdiri sejak 1958, lontong balap Pak Gendut telah menjaga rasa dan kualitas, yang membuat pelanggannya terus datang kembali.

3. Warung Kepiting Cak Gundul

Hasil gambar untuk gambar  Warung Kepiting Cak Gundul surabaya

Makan kepiting memang sedikit ribet. Dibutuhkan sedikit upaya untuk bisa menikmati setiap daging di rongga cangkangnya. Agar hasil yang didapatkan sepadan dengan usaha yang dikeluarkan, kamu harus coba Kepiting Cak Gundul di wilayah Suko Manunggal karena mulai dari rasa, sensasi hingga kenikmatan yang didapat berkualitas nomor satu. 

4. Tahu Campur Kalasan

Hasil gambar untuk gambar  Tahu Campur Kalasan surabaya

Salah satu warung pinggir jalan yang harus kalian datangi di Surabaya adalah Tahu Campur Kalasan H. Abd Machmud. Disana, kamu akan mendapatkan kuliner yang segar berkuah dan hangat dan so pasti bergizi karena banyaknya sayuran dan sumber protein dalam sajiannya. Mulai dari selada, taoge, juga daging, tahu dan perkedel ubi atau yang biasa disebut lentho. 

5. Sate Klopo


Hasil gambar untuk gambar sate klopo surabaya

Sate klopo menggunakan bahan-bahan yang sama seperti sate pada umunya, yaitu dari daging sapi atau daging ayam, dan bukan dari kelapa yang dibuat menjadi sate. Hanya saja sebagai pembeda, Sate Klopo menggunakan campuran jeroan dan lemak sapi untuk menambah cita rasa gurih.
Selain itu, sate juga dilumuri dengan parutan kelapa terlebih dahulu sebelum dibakar yang menjadikan sate memiliki rasa yang unik dan bikin ketagihan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Nasi Kikil Jombang